Spesifikasi & Harga HP Infinix Hot 12 Play Terbaru

harga infinix hot 12 play

technopath.my.id – Spesifikasi & Harga HP Infinix Hot 12 Play Terbaru, Bulan Agustus 2022 kemaren Infinix Hot 12 Play secara resmi diperkenalkan oleh Infinix Indonesia untuk menjadi suksesor dari Infinix Hot 11 Play yang dirilis perusahaan pada November tahun lalu. Sebagai seri play, Harga HP Infinix Hot 12 Play tergolong murah tetapi dengan spesifikasi yang luar biasa.

Dengan Harga HP Infinix Hot 12 Play yang masih direntang harga 1 jutaan saja di toko resmi yang ada di martketplace seperti shopee, lazada dan tokopedia cocok bagi Anda yang sedang mencari HP dengan spek lumayan tinggi dan fitur yang cukup wah. Yuk kita lihat spesifikasi lengkapnya.

Spesifikasi HP Infinix Hot 12 Play

Meski di beberapa tempat tidak disebutkan dengan detail prosesor yang digunakan apa tetapi mereka klaim Infinix HOT 12 Play menggunakan prosesor gaming berfrekuensi tinggi. Tapi jika dilihat lebih detail ternyata Infinix HOT 12 Play menggunakan chipset Unisoc T610. Chipset ini dirancang menggunakan arsitektur 12 nm. Chip ini memiliki CPU octa-core dengan clockspeed 1,8 Ghz dan diperkuat dengan GPU ARM Mali G52 dimana game sejenis mobile legend bisa berjalan dengan normal meski tidak rata kanan.

Infinix HOT 12 Play memiliki  RAM 4 GB dan penyimpanan 64 GB. Yang menarik adalah Infinix HOT 12 Play sudah memiliki fitur penambahan RAM mencapai 3GB sehingga total menjadi 7GB. Jika dilihat dari harga maka fitur tersebut pasti akan sangat menarik, kapan lagi punya HP baru dengan RAM 7GB harga masih 1 jutaan.

Infinix HOT 12 Play memiliki kamera ganda dengan resolusi yang sama seperti seri sebelumnya terdiri dari kamera utama 13 MP dan kamera kedalaman 2 MP. Sektor kamera memang tidak wah tetapi untuk sekedar mengambil foto bisa dibilang cukuplah. Infinix HOT 12 Play masih mengandalkan baterai dimana memiliki baterai jumbo ukuran 6.000 mAh dimana bisa dipake seharian penuh untuk beraktifitas.

BACA JUGA  Faktor Penyebab Kepala Charger HP Panas

Infinix HOT 12 Play menggunakan port USB type C dengan dukungan fast charging 10 watt. Sistem perasi sudah menggunakan Android 11 dengan tampilang XOS 10 khas Infinix. Layar luas berukuran 6.82 inch dengan 90Hz Rapid refresh Rate Display pasti bikin lega. Apalagi dengan fitur NFC menjadikan Infinix Hot 12 Play jadi fitur spesial yang tidak banyak dimiliki HP 1 jutaan.

Kelebihan Infinix HOT 12 Play yang layak jadi pertimbangan

  • Layar Besar 6.82 inch dengan 90Hz, Dengan slogan “Layar Luas Kapasitas Cadas” tidak salah jika ukuran layar infinix hampir seukuran dengan tablet 7″ dengan 90Hz yang akan memanjakan Anda dalam menonton film.
  • Suara speaker yang lantang, Speaker Infinix HOT 12 Play cukup lantang untuk sensasi multimedia yang lebih baik, layar luas dan suara lantang menjadikan semakin memanjakan ketika streaming film. Tetapi untuk kualitas yang dihasilkan jangan terlalu berharap lebih.
  • Ukuran RAM dan ROM yang besar, RAM dengan extended RAM dimana bisa di tambahkan secara virtual dari awalnya 4GBbisa menjadi 7GB ditambah kapasitas penyimpanan 128GB menambah nilai plus HP ini.
  • Tipe Android Terbaru, Membawa versi android terbaru dan akan mendapatkan update beberapa tahun kedepan menjadikan Infinix HOT 12 Play tidak ketinggalan jaman.
  • Sudah dilengkapi fitur NFC, Fitur pelengkap yang menjadikan Infinix HOT 12 Play semakin menggoda untuk dimiliki.

Kekurangan Infinix HOT 12 Play yang perlu diperhatikan

  • Banyak bloatware (aplikasi prainstal) dan munculnya notifikasi atau iklan yang tidak diharapkan dari bloatware tersebut. Tidak kaget karena dengan harga yang terjangkau otomatis pabrikan akan putar otak bagaimana agar produknya tetap menghasilkan profit.
  • Kamera seadanya tidak ada fitur foto malam, Yah dengan harga tidak sampai 2juta jangan terlalu berharap lebih.
BACA JUGA  5 Rekomendasi Tablet Untuk Belajar Online Terbaik

Harga HP Infinix Hot 12 Play

Layar IPS LCD 6.82 inci
Chipset MediaTek Helio G35
RAM 4 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 13 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Baterai Li-Po 6000 mAh
Pembelian Harga Rp1.699.000 Beli via Shopee

Dengan harga segitu bisa jadi pilihan Anda ketika memilih HP murah dengan spesifikasi yang tidak biasa.

Scroll to Top